• 2ND VISIT OUR HOME 2016 DOCUMENTATION

    (Kebersamaan 2nd visit our home)

    IECLOP– Visit Our Home adalah suatu kegiatan acara memperkenalkan UKM IECLOP kepada calon anggota baru, tujuan dari Visit Our Home ini selain memperkenalkan UKM IECLOP juga bertujuan untuk membangkitkan semangat mahasiswa dalam berbahasa inggris.

    Kini IECLOP kembali menghadirkan 2nd Visit Our Home dengan tema “Speak Up!! Your Voice Matter”. Acara yang diadakan pada 05 November 2016 ini diikuti oleh 84 calon anggota baru UKM IECLOP, dihadiri oleh Ketua UPT. Bahasa Bapak Amru, dan tamu delegasi dari DPM dan BEM.
               
    Acara ini secara resmi dibuka oleh Bapak Amru, menggantikan Pembantu Direktur III  yang saat ini berhalangan dan juga pembina UKM IECLOP Ibu Yusnimar yang sedang dalam keadaan kurang fit. Pembukaan sekaligus motivasi luar biasa yang disampaikan pak Amru telah membangkitkan semangat seluruh peserta khususnya semangat dalam memperdalami bahasa Inggris.

    (Salah satu pemenang Games 2nd visit our home)
              
    Acara ini diisi dengan berbagai macam agenda, diantaranya motivasi dari alumni, pemutaran video 4th NPEO di Batam, Games, dan penampilan-penampilan yang luar biasa. Games yang diadakan pada acara ini yaitu, game susun kata dan ranking satu. Sedangkan untuk penampilan yaitu, penampilan permainan yoyo luar biasa yang dimainkan oleh Kiki, penampilan musik dari bang Aulia, bang Aidil, Nanda, Wandi, dan ada juga penampilan rap luar biasa oleh peserta acara.
                
    Acara ini berlangsung dengan sangat memuaskan meski ada beberapa kendala dalam proses pelakasanaannya. Acara ini ditutup dengan foto bareng seluruh peserta dan panitia pelaksana acara 2nd Visit Our Home. “Semoga acara yang kami buat hari ini dapat meningkatkan kekompakan dan rasa kekeluargaan bagi UKM IECLOP PNL kedepannya” sebut seorang pengurus UKM IECLOP PNL. (Sabtu, 05 November 2016).

    (Pengumuman pemenang salah satu games 2nd visit our home)

  • VIEW MORE INFORMATION

    ADDRESS

    Lobby building 1st Floor
    State Polytechnic of Lhokseumawe

    TELEPHONE

    0821 6763 2107
    0823 5916 8154